Selasa, 26 Agustus 2014

Karena Tuhan Tahu Kita Mampu

“Saat kau terpuruk dan terjatuh, pakai pundakku, dan kita lawan terpuruk itu. Karena Tuhan Tahu kita mampu. Saat beban penuhi pundakmu, genggam bahuku dan kita bagi bebanmu itu. Karena Tuhan Tahu kita mampu.”
Intro lagu The Jenggot ft. Ali Sastra yang berjudul “Karena Tuhan Tahun Kita Mampu” ini benar-benar lagu yang bermutu. Recommended.

Bukankah setiap kita mempunyai masalah, mempunyai gelisah hati, mempunyai luapan rasa yang terkadang untuk berbicara saja susah? Setiap manusia pasti pernah merasakan hal ini. Dan Allah, adalah satu-satunya Tempat berbagi yang paling tepat. Sayangnya tidak semua orang ‘menyadari’ Keberadaan Allah. Percayalah bahwa kita tidak sendiri. Ada keluarga dan sahabat yang siap membantu.

Sebenarnya kita semua mampu menjalani apapun hal yang kita anggap sebagai ujian ataupun musibah. Padahal jelas-jelas ujian adalah untuk mengukur kadar keimanan dan menaikan level. Percaya, tidak ada ujian yang tidak mampu kita lewati, karena Allah Berfirman bahwa “Kita (Manusia) tidak akan diuji diluar batas mampu kita”. Allah Tahu kita mampu, Allah Ingin kita menjadi pribadi yang tangguh, jiwa yang lebih hebat dari hari kemarin. Allah Sayang kepada kita, dan ujian adalah bentuk Kasih Sayang-Nya.
Pernah terbayang hal apa yang paling kamu takuti dalam hidup ini?

Saya pribadi paling takut jika Allah tidak lagi Perduli dengan kita, dengan hidup kita. Apa jadinya jika Allah sudah Masa Bodo dengan makhluk dhoif ini? Bisa dibayangkan, dicuekin dengan manusia atau orang yang biasa berteman saja tidak enak, apalagi Dicuekin sama Allah, sama Sang Empunya nafas. Naudzubillah.

Ujian selain tanda Kasih Sayang Allah, juga tanda Keperdulian Allah. Believe it!

Orang Islam percaya Allah itu Maha Kuasa, jadi apalagi yang kita khawatirkan? Allah itu Maha Penyayang, jadi apalagi yang membuat putus asa menghadapi jalan panjang dunia ini? Allah itu Maha Kaya, jadi apalagi yang kita takutkan saat menggapai Impian masih terhalang oleh biaya? Dengan syarat, semua yang kita lakukan LILLAH (Karena Allah), insyaAllah apapun itu akan dibantu Allah.

Ada teman saya yang berkata begini “Yang Atheis aja, yang gak punya Tuhan bisa kok kaya, bisa kok pinter, masa kita yang Bertauhid, Bertuhan Allah, enggak bisa?”

Setuju pake banget deh! Tapi kalo boleh nambahin, semua manusia yang berakal dan mempergunakan akalnya sebenarnya bisa menaklukan rintangan dan menggapai Impiannya, asal mereka yakin dan sungguh-sungguh serta istiqamah. Bbeeuuhhh.. insyaAllah lancar jaya deh.. *jiyaaahh nama bis kali lancar jaya.. :D

So, apapun yang kita alami, libatkan Allah, yakini Allah terus bersama kita.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar